Sony Ericsson F305, Pas untuk Bersenang-senang


kompas.com

Yang asyik di Sony Ericsson F305 adalah kita bisa memainkan game memakai gerakan. Contohnya Black Bass Fishing. Game ini mengharuskan kita mengayun dan memutar ponsel; pokoknya mirip gaya orang sedang mancing.

Menurut Sony Ericsson, F305 memakai kamera untuk mengenali gerakan ketika menjalankan game. Karena itu kamera tidak boleh terhalang saat bermain. Kontrol permainan berupa ayunan atau genggaman pada ponsel; bukan menekan papan tombol. Ada baiknya pelajari dan biasakan dulu cara swing, spin, slide, dan rotate; petunjuk ini ada di lembar manual.

Karena memakai gerakan, sangat disarankan agar kita berada di tempat yang leluasa, minimal menjaga jarak dengan orang atau benda di sekitar. Juga disarankan mengalungi tali gantungan ponsel; untuk menghindarkan ponsel terlempar tanpa sengaja, apalagi permukaan casing terbilang licin.

Lubang tali gantungan ada di siku kanan atas bodi. Bagi kami terasa kurang nyaman karena tali gantungan yang berbentuk gelang malah membatasi gerak ketika bermain.

O ya, tombol pintas game ada di bawah tombol Call; ini langsung membuka folder Games. Perhatikan, ada tombol bertanda o dan x di atas layar. Kedua tombol ini berfungsi ketika kita memainkan game mirip Nintendo atau PlayStation.

Tapi dalam keadaan biasa, tombol x akan membuka folder Camera Album, dan tombol o membuka foto terbaru di folder tersebut. Sedangkan ketika Camera aktif, tombol x untuk Night mode dan o untuk Shoot mode (foto), tombol x untuk Microphone dan o untuk Video length (video).

Tombol kamera secara default mengaktifkan moda foto. Tapi kita bisa pindah ke moda video atau view dengan navigasi atas dan bawah (pada posisi horisontal). O ya, layar otomatis menampilkan posisi horisontal.

Kamera 2MP tidak disertai apa-apa. Picture size maksimal adalah 1600x1200, sementara Video length hanya Normal atau For pic msg. Foto bisa langsung dikirim ke blog; bisa juga dipoles dengan Photo fix atau Add effect.

Melihat menu kiri di-default untuk membuka folder Music, agaknya F305 juga ditawarkan untuk para penggemar musik. Begitu folder terbuka, tinggal pilih lagu, lalu pencet tombol tengah navigasi untuk Play. Kita juga bisa "mengirim" lagu ke peranti lain dengan opsi Via Bluetooth.

Music player-nya sendiri bisa diakses dari menu utama. Aplikasi ini masih dilengkapi Equaliser (Flat, Bass, Treble, Classic, Pop, Rock, Jazz, Disco, Vocal, Old time) dan Stereo widening.

Mungkin karena itulah suara yang dihasilkan speaker eksternal terdengar nyaring dan jernih. Speaker tambahan ada di belakang bodi; tersamar dalam motif lubang-lubang yang ada di dekat kamera dan di sisi bawah. Tombol volume ada di kanan bodi.

Kita juga bisa memakai headset. Tapi sebagian orang mungkin menganggap posisi port headset akan mengganjal dalam saku. Lagi pula, port yang dipakai pula oleh charger dan kabel data akan menyusahkan ketika butuh isi ulang batere sambil dengar radio.

Ada juga Radio, yang seperti biasa mengharuskan headset tercolok. Ada TrackID dan RDS. Speaker on memungkinkan kita mendengarkan siaran radio dari speaker eksternal.

Untuk F305, Sony Ericsson masih bertahan memakai M2 untuk penambah kapasitas memori. Slot M2 ada di kiri atas bodi, ujung kiri.

Kebetulan paket yang Sinyal terima tidak disertai kabel data. Tapi F305 bisa dikoneksi ke PC dan dipakai sebagai Mass storage. PC akan membaca memori internal maupun M2. Port charger/kabel data ada di kiri bodi.

Satu lagi yang menarik dari F305 adalah casing depan yang bisa diganti. Tinggal congkel saja lekukan yang ada di bawah navigasi bawah. Sony Ericsson sendiri kabarnya hanya menyediakan 2 pilihan warna dasar, yaitu Polar White dan Mystic Black.
Dengan kata lain :
Ponsel asyik untuk main game!

PLUS : Sensor gerak untuk game.
MINUS : Hiburan lainnya standar.

SPESIFIKASI Sony Ericsson F305
Harga : Rp.1.625.000
Jaringan : GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 MHz
Bentuk : Bar
Dimensi : 96x47x15 mm
Bobot : 96 gram
Batere : Li-Polymer 3,6V 950mAh (BST-33)
Waktu siaga : rata-rata 6 hari
Waktu bicara : rata-rata 6 jam
Layar : 1,9”, TFT, 176x220 pixel, 262 ribu warna
Memori internal : 10MB
Memori tambahan : Memory Stick Micro (M2)
Konektivitas peranti : Kabel data, Bluetooth
Konektivitas internet : GPRS
Kamera : 2MP
Ringtone : Polifonik, MP3
Phonebook : 1000 entri
Messaging : SMS, MMS, e-mail
Aplikasi : PlayNow, Internet, Game (Black Bass Fishing, Bowling,
Jokey, Tropical Madness, Sims2, Racing Fever GT, QuadraPop,
Lumines Block Challenge, JC Does Texas, JewelQuest2,
Asteroids, 4x4 Extreme Rally 2006), TrackID, Video player,
Record sound, Camera, Music player, FM radio, Alarm,
Calendar, Tasks, Timer, Stopwatch, Calculator
Isi paket : Charger, headset, manual